Hasil skor pertandingan Liga Inggris pekan ke 3, Sabtu-Minggu tanggal 30-31 Agustus 2014. Pertandingan Minggu malam antara Leicester City yang menghadapi tamunya Arsenal berakhir imbang. Leicester City meraih hasil positif setelah mereka menahan imbang The Gunners Arsenal di The King Power Stadium. Arsenal membutuhkan waktu hingga 20 menit untuk dapat mencetak gol, gol Arsenal tersebut di cetak oleh punggawa anyar mereka asal Chile yang di transfer dari Barcelona, Alexis Sanchez. Namun tak butuh waktu lama bagi Leicester City untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1, gol tandukan dari Jose Ulloa di menit ke-22 mengubur asa The Gunners untuk membawa pulang 3 poin.
Tottenham
Hotspur harus mengakui ketangguhan The Reds Liverpool, saat
pertandingan di gelar di White Hart Lane markas dari Tottenham Hotspur.
Tottenham Hotspur memang menguasai possesion ball dengan 69%,
namun memang benar tidak selalu tim yang penguasaan bola nya lebih besar
yang akan memenagkan pertandingan. Liverpool mencetak gol pertama
mereka saat pertandingan berjalan delapan menit, gol tersebut di cetak
oleh Raheem Sterling.
Spurs mencoba menyamakan kedudukan melalui chip ball Emmanuel Adebayor, namun bola masih sedikit berada di atas mistar gawang Simon Mignolet. Di babak kedua, Liverpool justru yang mendapatkan keuntungan melalui pelanggaran yang dilakukan oleh Eric Dier yang berbuah tendangan penalti untuk Liverpool. Sang algojo Steven Gerrard, berhasil mengeksekusi penalti tersebut dan membawa Liverpool unggul 0-2 di White Hart Lane. Alberto Moreno kembali menambah keunggulan bagi Liverpool, golnya di menit ke-60 sekaligus
menjadi gol terakhir di pertandingan tersebut dan memberikan 3 poin
penting untuk Liverpool. Kini Liverpool berada di posisi ke-5 dan Spurs di posisi ke-6 klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan poin yang sama yakni 6 poin.
Pertandingan
antara Aston Villa melawan Hull City berakhir dengan skor 2-1 bagi
kemenangan Aston Villa di Villa Park. Gol dari Aston Villa dicetak oleh
Gabriel Agbonlahor di menit ke-14 dan gol kedua melalui Andreas Weimann
di menit ke-36. Dan satu-satunya gol dari Hull City lahir melalui
sundulan Nikica Jelavic pada menit ke-74.
Sembilan
gol tercipta kala pertandingan antara Everton melawan Chelsea di
Goodison Park, Sabtu malam waktu Indonesia. Gol cepat Diego Costa pada menit ke-1 dan Branislav
Ivanovic di menit ke-3, langsung mengejutkan tim tuan rumah. Sementara
Everton baru bisa memperkecil ketertinggalan mereka di menit ke-45
melalui Kevin Mirallas, babak pertama berakhir dengan skor 1-2.
Babak kedua di mulai, pertandingan menjadi lebih menarik. Alih-alih menyamakan kedudukan, Everton justru kembali tertinggal melalui own goal
Seamus Coleman pada menit ke-67, bermaksud ingin menghalau umpan Eden
Hazard dari sisi kanan pertahanan Everton bola malah berbelok arah dan
masuk ke gawang Tim Howard, skor menjadi 1-3. Dua menit berselang
Everton berhasil memperkecil skor menjadi 2-3 lewat gol yang dicetak
oleh Steven Naismith. Tiga menit kemudian Nemanja Matic kembali
memperlebar jarak menjadi 2-4. Pemain pengganti Everton, Samuel Eto'o
yang juga merupakan mantan pemain Chelsea berhasil mengecilkan
ketertinggalan mereka pada menit ke-76 melalui sundulannya ke kanan
gawang Thibaut Courtois.
Tak butuh waktu lama bagi Chelsea untuk membalas gol tersebut sekaligus membawa keunggulan Chelsea menjadi 3-5. Gol keenam Chelsea kembali lahir melalui striker anyar mereka Diego Costa pada menit ke-90, dengan umpan yang
cantik oleh Obi Mikel, Costa berhasil mengelabui bek dan kiper Everton
untuk mencetak gol keduanya dalam pertandingan tersebut. Chelsea kembali
memuncaki klasemen sementara Liga Inggris dengan poin 9, unggul dua gol dari Swansea City yang berada di posisi ke-2. Sementara Everton harus turun ke posisi-17 dengan raihan poin 2.
West
Ham United yang berambisi untuk meraih kemenangan mereka yang kedua,
justru harus takluk saat menjamu Southampton di Boleyn Ground, markas
West Ham United. Gol pembuka datang dari kubu tuan rumah saat waktu
telah berjalan sampai di menit ke-27 melalui Mark Noble. Saat babak
pertama akan berakhir, Southampton berhasil menyamakan kedudukan menjadi
1-1 melalui gol yang dicetak oleh Morgan Schneiderlin. Di babak kedua
Southampton terus mengencarkan serangan dan akhirnya berbuah gol di
menit ke-68, kembali gol dicetak oleh Morgan Schneiderlin. Sementara gol
ketiga Southampton dicetak oleh Graziano Pelle pada menit ke-83.
Swansea
City kembali meraih kemenangan ketiga mereka dalam lanjutan Liga
Inggris musim ini. Saat menjamu West Bromwich Albion, mereka berhasil
menang dengan skor 3-0. Gol mereka lahir di menit ke-2 melalui Nathan
Dyer dan gol kedua dicetak oleh Wayne Routledge pada menit ke-24.
Sementara gol ketiga mereka datang pada babak kedua tepatnya di menit
ke-71, kembali Nathan Dyer yang menjadi aktornya. Hasil ini membuat
mereka bertengger di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris, di
bawah pemuncak klasemen sementara Chelsea.
Kemenangan
pertama klub promosi Queens Park Rangers musim ini datang saat mereka
menjamu Sunderland di Loftus Road Stadium, markas dari QPR. Gol Queens
Park Rangers tercipta saat pertandingan memasuki waktu tambahan di babak
pertama, gol tersebut dicetak oleh Charlie Austin pada menit ke-45+2.
Newcastle
United yang mencari kemenangan pertama mereka di ajang Premier League
justru harus di tahan imbang 3-3 oleh Crystal Palace di St James' Park.
Pertandingan baru berusia satu menit tuan rumah telah di kejutkan oleh
gol Crystal Palace, gol cepat tersebut dicetak oleh Dwight Gayle.
Newcastle United baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-37 melalui
bek sayap mereka Daryl Janmaat, babak pertama berakhir dengan skor 1-1.
Saat babak kedua baru berjalan tiga menit, Newcastle kembali harus tertinggal oleh gol Jason Puncheon. Tuan rumah terus mengencarkan serangan, hasilnya di menit ke-73 Rolando Aarons berhasil menyarangkan bola ke gawang Crystal Palace yang dikawal oleh Julian Speroni. Lima belas menit berselang, tuan rumah berhasil untuk unggul pertama kalinya dalam pertandingan tersebut, gol dicetak oleh Michael Williamson pada menit ke-88. Saat dikira Newcastle yang akan mengantongi tiga poin, Wilfried Zaha mengsirnakan itu semua. Melalui tendangan kaki kanannya ke gawang Tim Krul di menit ke 90+5, Zaha berhasil mencetak gol bagi Crystal Palace dan membawa pulang satu poin. Skor akhir Newcastle United 3-3 Crystal Palace.
Manchester
City kedatangan lawan mereka Stoke City dalam lanjutan Liga Inggris,
Sabtu malam Waktu Indonesia. Pertandingan yang diperkirakan akan mudah
bagi Manchester City, justru menjadi di luar dugaan bahwa Stoke City
yang keluar sebagai pemenangnya. Manchester City memang mengontrol
pertandingan ini dengan penguasaan bola mencapai 72%. Cukup banyak
peluang dari Manchester City, yakni ada 16 tembakan namun hanya 2 yang on target, sedangkan Stoke City mempunyai 7 tembakan ke gawang dan 2 yang on target dan salah satunya menjadi gol.
Gol
kemenangan Stoke City lahir dari serangan balik mereka di menit ke-58,
Mame Biram Diouf melalui individual yang sangat baik ia berhasil
menembakkan bola melewati kaki Joe Hart. Sampai dengan pertandingan
berakhir, Manchester City tetap tidak dapat mengejar ketertinggalan
mereka dan harus menerima kekalahan pertama mereka musim ini di Etihad
Stadium dengan skor akhir 0-1. Padahal di pertandingan sebelumnya mereka
berhasil menggulung Liverpool 3-1 di Etihad Stadium. Sekarang
Manchester City berada di posisi ke 4 klasemen sementara Liga Inggris.
Dan dengan kemenangan ini Stoke City naik ke peringkat 10 klasemen Liga Inggris.
Hasil
yang kurang memuaskan kembali dituai oleh Manchester United kala mereka
bertandang ke Turf Moor kandang Burnley. Manchester United hanya bisa
bermain imbang tanpa gol alias 0-0, rekrutan anyar mereka Di Maria juga
sudah dimainkan namun apa daya United harus tertahan di markas Burnley.
Sebaliknya hasil ini cukup baik untuk Burnley, yang merupakan tim
promosi tahun ini. Manchester United saat ini berada di peringkat ke 14
klasemen sementara Liga Inggris, dan Burnley berada pada posisi paling
bawah.